METRO-Sentra Handayani dari Kementerian Sosial RI melaksanakan asesment kebutuhan kepada calon penerima bantuan Atensi Kelompok Korban Bencana Kedaruratan (KBK) yang terdiri dari keluarga rentan dan korban penyalahgunaan NAPZA yang berjumlah 71 orang dari berbagai wilayah di Kota Metro.

Asesment dilaksanaan dengan cara wawancara tatap muka langsung untuk menggali kondisi dan kebutuhan masing-masing calon penerima, sehingga bantuan yang diberikan sesuai kebutuhannya.